Foto LOMBA KARYA TULIS NASIONAL SEASON #3
Juara III Karya Tulis Ilmiah LOMBA KARYA TULIS NASIONAL SEASON #3
ARDIAN HARYO SUSENO

ARDIAN HARYO SUSENO atau sering dipanggil ARDIAN berasal dari Program Studi S1 Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi, Universitas Negeri Yogyakarta menjuarai kejuaraan tingkat Nasional dalam bidang Penalaran yaitu Juara III Karya Tulis Ilmiah LOMBA KARYA TULIS NASIONAL SEASON #3 yang di ikuti 20 peserta dari 7 perguruan tinggi yang terdiri dari 1 negara. Kejuaraan ini diselenggarakan oleh HIMA PENDIDIKAN LUAR BIASA UNY bertempat di FIP UNY pada tanggal 04 Mei 2021 s/d 20 Agt 2021 Pandemi covid – 19 yang memasuki Indonesia pada bulan Maret 2020 hingga kini merupakan permasalahan yang belum usai meski tahun telah berganti. Upaya dan kebijakan pemerintah telah dilakukan dan berubah seiring evaluasi pelaksanaan di lapangan. Salah satunya kebijakan dalam pendidikan yaitu pelaksanaan pembelajaran jarak jauh,yang mencakup di Sekolah Luar Biasa. Dalam momen ini peran keluarga menjadi kunci utama dalam kesuksesan pelaksanan pembelajaran, keluarga menjadi support utama dalam perkembangan kekhususan anak, karena anak menghabiskan seluruh waktunya di rumah dan lingkungan. Namun ternyata dalam penerapannya tidak sedikit keluarga yang belum paham dalam melakukan penanganan dan pendidikan anak, karena banyak dari orangtua memiliki stigma bahwa pendidikan hanya terlaksana dibangku sekolah Inovasi – inovasi sangat diharapkan mampu meningkatkan peran orangtua, keluarga, dan lingkungan sekitar sebagai wadah kemandirian anak. Berdasarkan hal tersebut, kami Himpunan Mahasiswa Pendidikan Luar Biasa, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Yogyakarta mengadakan sebuah kegiatan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTIN) sebagai wadah bagi generasi penerus bangsa, untuk menuangkan gagasan – gagasan yang inovatif, kreatif, dan solutif terhadap problematika yang ada di Indonesia. Gagasan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian generasi muda terhadap kemajuan bangsa terutama untuk kesejahteraan pada penyandang disabilitas.... Lihat Selengkapnya >>