Foto Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan
Finalis Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan
FATIH ZAIDAN ALTHOV

FATIH ZAIDAN ALTHOV atau sering dipanggil FATIH berasal dari Program Studi S1 Psikologi, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi, Universitas Negeri Yogyakarta menjuarai kejuaraan tingkat Nasional dalam bidang Penalaran yaitu Finalis Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan yang di ikuti 2952 peserta dari 328 perguruan tinggi yang terdiri dari 1 negara. Kejuaraan ini diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi bertempat di Yogyakarta pada tanggal 01 Sep 2022 s/d 13 Nov 2022 Kasus klitih di Yogyakarta yang akhir akhir ini terjadi, menimbulkan rasa ketidaknyamanan dan ketidakamanan baik bagi para wisatawan maupun masyarakat lokal. Tindak kejahatan klitih ini kerap terjadi di Kabupaten Bantul. Bahkan dari beberapa kasus klitih, pelakunya berasal dari Kelurahan Tamantirto. Untuk itu, diperlukan edukasi terkait self management bagi anak usia SD hingga SMP sebagai bekal memasuki masa remaja agar bisa menjadi salah satu pencegahan agar tidak menjadi pelaku kejahatan klitih. Program Manajemen Emosi dan Kontrol Diri ini dibutuhkan sebagai bentuk pemberian edukasi bagi anak terkait pengenalan emosi-emosi yang dirasakan dan bagaimana cara meregulasi emosinya dengan baik. Adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk memberikan edukasi bagi anak dan remaja terkait pengenalan emosi, cara meregulasi emosi, dan cara mengontrol diri dengan baik. Serta untuk mencegah terjadinya pengaruh-pengaruh negatif dari lingkungan, khususnya pergaulan buruk berupa perilaku kekerasan dan agresif yang diimplementasikan dalam geng klitih, khususnya di daerah Tamantirto, Kasihan, Bantul. Sedangkan luaran yang diharapkan pada kegiatan ini adalah para anak usia SD dan SMP memiliki keterampilan dalam manajemen emosi dan kontrol diri, publikasi kegiatan melalui channel youtube Hima Psikologi UNY, laporan akhir, buku pengembangan softskill, dan poster serta profil pelaksanaan. Berdasarkan rasional ini, maka tim pelaksana memiliki metode pelaksanaan kegiatan berupa melakukan program setiap satu minggu sekali selama tiga bulan. Program yang kami bawakan adalah self-management dimana terdapat empat aspek, yakni fisik, mental, sosial, dan spiritual. Program ini ditujukan untuk anak-anak dan remaja dengan rentang umur 7-15 tahun yang berdomisili di Tamantirto Yogyakarta. Program yang kami adakan berupa olahraga, regulasi emosi, journaling, kelas drama, sharing session, dan TPA. Hasil dari program ini dapat dilihat dari hasil pre-test dan post-test yang diberikan kepada 31 remaja. Berdasarkan hasil pre-test, kondisi awal sasaran menunjukkan bahwa pada skala agresivitas dimensi reaktif sekitar 48.39% sasaran berada di kategori sedang dan 3.23% di kategori tinggi serta sisanya rendah. Kemudian, 45.16% atau sekitar 14 dari 31 remaja memiliki tingkat regulasi emosi kategori sedang dan sisanya tinggi. Dari hasil post-test didapatkan bahwa ada peningkatan regulasi emosi sasaran dengan angka 38.71% pada kategori sedang dan 61.29% pada kategori tinggi. Selain itu, kami juga melakukan survei kualitatif melalui lembar respon orang tua untuk mengetahui adanya perubahan yang terjadi setelah menjalani program kami. ... Lihat Selengkapnya >>