Foto Mathematical Analysis and Geometry Day (MaG-D) XII 2019
Juara III Individu Mathematical Analysis and Geometry Day (MaG-D) XII 2019
AGUSTIAN ARIFIANTO

AGUSTIAN ARIFIANTO atau sering dipanggil AGUSTIAN berasal dari Program Studi S1 Pendidikan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Yogyakarta menjuarai kejuaraan tingkat Nasional dalam bidang Penalaran yaitu Juara III Individu Mathematical Analysis and Geometry Day (MaG-D) XII 2019 yang di ikuti 208 peserta dari 31 perguruan tinggi yang terdiri dari 1 negara. Kejuaraan ini diselenggarakan oleh Kelompok Keahlian Analisis dan Geometri FMIPA ITB bertempat di Institut Teknologi Bandung (Gedung CRCS ITB) pada tanggal 12 Apr 2019 s/d 13 Apr 2019 MaG-D XII 2019 dilaksanakan di Gedung CRCS ITB selama 2 hari yaitu Jumat - Sabtu, 12 - 13 April 2019. Pada hari pertama diadakan lomba tahap 1 (sesi individu) pada pukul 14.00 - 16.00 WIB. Pada hari kedua dimulai pada pukul 08.00 yaitu pengumuman tim yang lolos ke tahap 2 yaitu dipilih 10 tim dengan jumlah poin tertinggi. Terdapat juga kuliah umum bagi peserta yang tidak lolos ke tahap 2. Setelah itu dipilih 5 tim terbaik dari tahap 2 untuk mempresentasikan hasil jawaban pada lomba tahap 2. Kegiatan ditutup dengan pengumuman pemenang MaG-D XII 2019 kategori individu dan tim. Pemenang kategori individu memperoleh medali emas, perak, atau perunggu, sedangkan kategori tim diumumkan 5 juara terbaik dalam MaG-D XII 2019. Rangkaian Kegiatan MaG-D XII 2019 selesai pada Sabtu, 13 April 2019 pukul 14.30 WIB.... Lihat Selengkapnya >>